Minggu, 28 November 2010

Hidup Sehat yuukk tanpa ROKOK !!!


Soal Rokok ini dah menjadi masalah lama buat ak sendiri. Di stadion, di kendaraan umum, selalu saja ada perokok yang mencemari udara. Bisa dibilang aku merupakan orang yang anti rokok maksudq bebas rokok. Padahal  MUI juga melarang merokok  alias ROKOK HARAM. Buat teman-temanq yang merokok hal ini ternyata tidak menghentikan mereka merokok (sayang baget ya..).  

Saya sering sekali membuang atau menyembunyikan rokok teman, habis kesel banget. Sering juga neh di bis, stadion atau tempat-tempat umum saya menyindir orang dengan cara mengkibas-kibas kan tangan untuk menghalau asapnya sebagai tanda ke orang yang merokok, tetapi sering kali tetap saja mereka tidak menghiraukan. Dan jika telah begitu, kadang saya akan menegur orang yang merokok secara langsung. Seperti, pada saat saya sedang duduk-duduk di taman area kampus (ini hak saya karena saya yang duduk duluan jadi berani deh….hehehe) kalau  di bis pernah juga saya menegur seorang bapak-bapak dengan cara halus, “bapak mohon maaf, ini di dalam kendaraan sebaiknya tidah merokok dulu bukankah bapak turun 1 jam lagi, saya sedang batuk” (untuk bapaknya baik..hehehe, tidak marah dan segera mematikan rokonya)

Bener-bener gak habis pikir bagaimana orang rela meracuni tubuhnya dengan nikotin yang terkandung di rokok dan parahnya kenapa mereka juga meracuni orang-orang sekitar mereka terutama keluarga taupun orang yang disayang. Rokok pelan-pelan bisa membunuh kita, terutama asap rokok yang merupakan sisa pembakaran. Padahal bagi perokok pasif yaitu orang di sekitar perokok bahaya yang terjadi justru lebih besar karena mereka secara langsung menghirup sisa pembakaran.
Jelas-jelas di bungkus rokok itu tertulis “Merokok DAPAT Menyebabkan Impoten, Ganguan Pernapasan, Kangker, Jantung dan Gangguan Kehamilan”, tapi sepertinya tetap saja para perokok tidak menghiraukanya. dan ini berbagai sanggahan dari teman-temanq yang perokok berat :

“aduh nia, ak tu gak DAPAT rokok tapi beli jadi gak kan kenapa-napa “
Bener-bener susah ngomong ma orang yang kayak gini, ngerti tapi pura-pura g ngerti, sukanya ngeles dan melesetin nasehat orang lain…ya udah kalau tidak mau di sayang, sekarang memang tidak apa-apa tetapi nanti. Bahkan ada penelitian seseorang perokok akut umur mereka tidak ada yang dapat melebihi umur 50 tahun.

“klo aku g ngerokok kita g dapat sponsor buat acara band lho…”
Tidak dapat dipungkiri memang, perusahaan rokok  merupakan salah satu penghasil devisa terbesar buat Negara. Bahkan perusahaan rokok sangat sering sekali menjadi sponsor utama yang membantu event-event di kampus dan tidak saya pungkiri juga iklan rokok itu bagus-bagus lho maknanya kadang syarat akan persahabatan , kemandirian dan petualangan. Padahal itu hanya sebuah iklan yang dibuat untuk meracuni pikiran kalian. Masih banyak perusahaan-perusahaan lain yang dapat membantu event-event (bahkan sampai kapanpun aku gak mau kerja di perusahaan rokok). Bahkan banyak yang bilang sumber pendapatan dari cukai rokok sangat tinggi, tetapi menurutku, kan masih banyak sumber lain yang bisa diperoleh selain dari perusahaan rokok. Dan menurutku pendapat yang diperoleh tidak sebanding dengan biaya kesehatan bagi perokok sendiri (red : hanya pendapat pribadi belum ada penelitian pasti)

“Ngerokok itu dapat memacu semangat…”
What...orang pinter mana yang bilang begitu ?..gak ada kan !!!  bahkan dokter, peneliti saja tau klo merokok itu merusak kesehatan dan memacu semangat itu hanya sugesti kita saja karena kita sudah ketagihan oleh nikotin yang terkandung dalam rokok.

“Klo Gak Ngerokok itu gak jantan…”
Ini ni juga salah satu sangahan orang bodoh (ups, to sangahan ora yang gak sadar) kejantanan cowok kan tidak di ukur dari merokok atau tidak. Justru merokok tu bisa kena Impoten lho !!!!

Nah di sinilah yang namanya pilihan semua tergantung dari kalian. Apakah tetap ingin tetap merusak badan kalian. Buat teman-temanku mulailah hidup sehat. Aku masih sayang  ma kalian dan  cintai orang-orang di sekitar kalian dengan menjaga kebersihan udara tanpa asap rokok. Ini ada beberapa tips dari teman saya yang telah sadar..(yang masih merokok berati gak sadar ya ? ya iyalah..hehehe)

·      Setiap ingin merokok gantilah dengan mengunyah permen karet mint atau ganti ma coklat bentuk rokok   (enakan ini neh..hihihi)
·         Setelah makan, berkumur dengan obat kumur agar jika mau rokok terasa pahit.
·         Jurus terakhir bayangin  yang jelek-jelek. Seperti rokok kamu tu habis dikencingi ma kucing, trus masuk comberan, kering tp masih berbau…iiiii ….wuek..

Semoga BERHASIL, tetap JAGA KESEHATAN yaaa. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar